Cara Merawat Kulit Wajah kusam Pada Pria

Masalah pada kulit wajah bukan hanya dialami oleh wanita saja,tetapi pria juga mengalaminya.Namun sering kali,kaum pria tidak terlalu memperhatikan kulit wajahnya, sehingga pria jarang sekali menggunakan produk kecantikan.

Pertanyaannya, apa anda tidak pernah terganggu dengan masalah kulit wajah anda? Bagi seorang pria, sangat penting juga untuk menjaga kesehatan dan kecantikan kulit wajah anda agar terlihat lebih bersih dan tampan.

Pada kesempatan ini kami akan memberikan tips untuk mengatasi permasalahan umum kulit wajah pria, yakni wajah kusam dan berikut tips merawat wajah kusam pria.

Merawat Kulit Wajah kusam Pria
wajah kusam



Membersihkan wajah dengan teratur

Sebagai pria apakah anda tahu jika membersihkan wajah merupakan hal terpenting dalam perawatan kulit wajah?

Jadi, yang biasanya malas mandi rajin-rajin mandi karena jika anda tidak mandi otomatis kulit wajah juga tidak di bersihkan. Kemudian usahakanlah sebelum anda tidur bersihkan wajah dari kotoran setelah seharian anda beraktifitas.

Kebersihan merupakan poin penting dalam perawatan wajah. Kulit wajah pria pada umumnya memproduksi minyak lebih banyak di wajah, sehingga kulit wajah pria lebih rentan debu atau terkena kotoran. Jadi, ubahlah kebiasaan malas mandi anda dengan mandi dan membersihkan wajah secara teratur minimal 2 kali dalam sehari.

Menggunakan pelembab wajah

Merawat wajah kusam pria berikutnya adalah menggunakan pelembab wajah. Pelembab sendiri merupakan salah satu produk kecantikan yang sangat identik dengan kaum wanita. Namun,pria tidak perlu malu menggunakan produk kecantikan ini. 

Pelembab merupakan produk kecantikan yang berperan sangat penting bagi kulit wajah, karena bisa memberikan nutrisi dan melindungi kulit wajah Anda dari sinar matahari, polusi dan radikal bebas lainnya.

Saat ini, sudah banyak dijual produk pelembab yang di khususkan untuk pria dengan kandungan tertentu yang pastinya cocok untuk kulit wajah pria. 

Mungkin kini Anda telah familiar dengan pelembab yang bahan dasarnya kopi, mint dan lemon. Ketiga bahan tersebut memang bisa membantu pria membersihkan minyak berlebih pada wajah sehingga wajah tampak segar sepanjang hari.

Kurangi begadang (tidur larut malam)

Pada umumnya yang sering begadang adalah kaum pria, entah itu hanya nonton tv, bermain game, nonton film atau bekerja. Namun, apakah Anda tahu bahwa selain berbahaya untuk tubuh begadang juga tidak baik untuk kesehatan kulit wajah anda?
baca juga artikel manfaat putih telur untuk kecantikan wajah
Dengan begadang, anda dapat kehilangan kesempatan untuk mengalami proses regenerasi sel kulit wajah, sehingga membuat kulit wajah menjadi kusam karena sel-sel kulit mati yang menumpuk jika keseringan begadang. Selain itu, begadang juga dapat menyebabkan wajah menjadi lesu lelah.sehingga membuat wajah terlihat kusam dan kurang prima.

Menjga pola makan

Mulai saat ini hindarilah prinsip yang penting kenyang untuk makanan anda. Makanan asal kenyang memang sangat mudah di dapatkan tetapi, pertanyaannya apakah makanan itu bergizi dan menyehatkan untuk anda?

Makanan yang banyak mengandung lemak seperti junk food dan gorengan sangat tidak baik untuk kesehatan dan kecantikan kulit anda. 

Untuk perawatan kulit wajah kusam pada pria sebaiknya hindari makanan yang kurang sehat dan menggantinya dengan makanan yang bergizi. 

Demikianlah tips kecantikan dari kami tentang perawatan kulit wajah kusam pria, semoga artikel ini bermanfaat bagi Anda semua terima kasih atas kunjungan anda dan mohon maaf kalau ada salah kata didalam artikel tersebut.